Call for Exchange Student Program to School of Nursing, Chiba University, Japan

Sebagai salah satu realisasi kerja sama antara Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran (PSIK FK) UGM dan School of Nursing Chiba University, dengan ini diumumkan kesempatan mengikuti exchange student program ke Chiba University pada 1-9 Agustus 2012 pada mahasiswa PSIK FK UGM.

Pada program ini, dialokasikan 2 (dua) mahasiswa PSIK FK UGM untuk mengikuti Transcultural Nursing Program (2 SKS) di Chiba University. Mahasiswa PSIK FK UGM yang berkesempatan mengikuti program ini akan belajar bersama dengan mahasiswa keperawatan dari the University of Alabama (Amerika Serikat), Seoul National University (Korea) dan Peking University (Cina) dan mahasiswa dari Chiba University selaku host institution.


Kriteria Mahasiswa

  1. IPK minimal 3
  2. Mahasiswa minimal tahun ke-3 (angkatan 2010) sampai mahasiswa tahap profesi
  3. TOEFL 475 – dibuktikan dengan surat resmi dari lembaga yang menyelenggarakan
  4. Kemampuan berbahasa Jepang akan menjadi nilai tambah
  5. Membuat paper dalam bahasa Inggris terkait transcultural nursing

a. Topik: “The Variety of Indonesian Culture and Its’ Impact in Nursing”

b. Jumlah kata: 1000 kata (plus minus 10%)

c. Dikumpulkan dalam bentuk hard copy di Pengelola Pengembangan dan Kerjasama

d. Softcopy dikirim ke: [email protected], cc: [email protected]


Konsekuensi Biaya

Setiap mahasiswa yang mendaftar harus mempertimbangkan konsekuensi biaya yang harus disediakan karena grant pada program ini hanya 80.000 yen (digunakan untuk biaya penginapan, makan, biaya transport local, dll) sehingga perlu mempersiapkan biaya:

  1. Pembuatan paspor dan visa
  2. Roundtrip ticket: Adisucipto Airport – Narita Airport (kurang lebih 12 juta rupiah)
  3. Local transportation: Narita Airport – Chiba pp (kurang lebih 1 juta rupiah)
  4. Biaya tambahan pribadi lainnya


Proses Seleksi

  1. Kelengkapan dokumen :

- Curriculum vitae (dicantumkan IPK, pengalaman mengikuti organisasi/pelatihan/seminar, dll)

- Surat keterangan skor TOEFL

- Surat keterangan penguasaan bahasa Jepang (jika ada)

- Paper

Keterangan:

a. Yang akan melakukan pengecekan kelengkapan berkas: Pengelola Pengembangan dan Kerjasama

b. Akan dilakukan dengan system index berdasarkan: IP, nilai TOEL, kesanggupan untuk menyediakan dana mandiri

c. Hanya yang lolos kelengkapan berkas yang akan masuk ke tahap wawancara

d. Bobot penilaian 10%

  1. Paper

a. dilihat dari 4 aspek: bahasa, ide, originalitas, kreativitas

b. Bobot Penilaian 20%

  1. Presentasi Paper (dengan bahasa Inggris)

a. Akan dinilai oleh TIM

b. Total berbobot 20%

  1. Wawancara

a. Oleh Kepala Bagian PSIK UGM dan Pengelola Pengembangan dan Kerjasama

b. Bobot masing-masing penilaian dari kedua pewawancara ini adalah 25%- sehingga totalnya 50%


Time Table Kegiatan Seleksi dan Pembekalan


Kegiatan

Tanggal Kegiatan

Pihak terkait

Publikasi

7 – 21 Mei 2012

1. Pengelola Pengembangan dan Kerjasama

2. Pengelola Kemahasiswaan

Seleksi Berkas

22 – 25 Mei 2012

Pengelola Pengembangan dan Kerjasama

Presentasi Paper

29 Mei 2012

1. Khudazi Aulawi, S.Kp, M.Kes

2. Pengelola Kemahasiswaan

3. Pengelolaan Pengembangan dan Kerjasama

Wawancara

29 Mei 2012

1. Dr. Fitri Haryanti, S.Kp., M.Kes

2. Pengelola Pengembangan dan Kerjasama.

Pengumuman

30 Mei 2012

Pengelola Pengembangan dan Kerjasama

Persiapan keberangkatan (passport, visa, persiapan bahasa, dll)

1 Juni – 31 Juli 2012

Pengelola Pengembangan dan Kerjasama

Pembekalan

1 Juni – 31 Juli 2012 (tanggal tepatnya akan ditentukan kemudian)

1. Dr. Fitri Haryanti, S.Kp., M.Kes.

2. Elsi DH, S.Kp., MS., DS.

Poster dapat didownload klik di sini